“Setelah itu barang dibawa lari dan dijual,” katanya lagi.
“Motif ya pada kegiatan mereka ini adalah faktor ekonomi karena pada masa ini mereka penghasilannya berkurang.”
“Dari hasil pemeriksaan uang hasil kejahatan digunakan untuk kebutuhan ekonominya termasuk juga kedua tersangka utama ini adalah pengguna narkoba ya dari hasil pemeriksaan urine mereka hasilnya positif,” tambahnya.
Sekadar informasi, selain Kapolres Jakut, turut hadir dalam keterangan pers yaitu Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Utara Kompol Wirdhanto Hadicaksono beserta anggotanya, Kanit Jatanras AKP Febby Pahlevi, dan personel Polres Jakarta Utara. (pol)